KBB, SP- Sekolah adalah salah satu instansi pendidikan yang sangat di butuhkan masyarakat di setiap daerah.Karena sekolah itu merupakan tempat anak anak kita untuk mendapatkan sebuah pendidikan,ilmu pengetahuan yang di ajarkan oleh para guru pembimbing dan guru pendidik nya,dan sekolah juga merupakan rumah bagi anak anak kita menimba ilmu untuk meraih cita citanya kelak nanti,” ungkap Nanan Suherman,” selaku kepala sekolah SMPN 2 Cipongkor Kabupaten Bandung Barat, ke tim suarapasundan.com Kamis (05/09/2024).
Nanan menambahkan,” Sekolah ini bukan hanya tugas dan tanggung jawab Dinas Pendidikan saja akan tetapi sekolah ini juga adalah milik seluruh lapisan masyarakat. Untuk itu maka perlu perhatian dan dukungan dari warga setempat seperti Lembaga Swadaya Masyarakat, Pers sebagai kontrol sosial serta orang tua anak didik untuk berkerjasama, saling menjaga dan bahu membahu demi terciptanya kegiatan pembelajaran yang efektif.” ujarnya
Sementara itu Rahmat salah satu pengurus Komite di SMPN 2 Cipongkor juga mengamini apa yang telah di paparkan oleh Kepala Sekolah tersebut. “Begitu lah yang kami terapkan di SMPN 2 Cipongkor ini.” Kami melibatkan semua lapisan masyarakat baik Muspida setempat, Karang Taruna, Lembaga Swadaya Masyarakat, orang tua siswa/i, PERS dan para tokoh masyarakat untuk ikut berpartisipasi dan bergotong royong dan saling menjaga sekolah ini.
Karena masyarakat juga sadar bahwa sekolah itu adalah tempat anak anak kami mendapatkan ilmu dan pendidikan, maka kami juga harus peduli dengan sekolah kami ini.,” tegas Rahmat.
Disisi lain Dadang Suhanda salah satu pimpinan redaksi media Jawa Barat yang peduli dengan pendidikan menyebutkan,” Bahwa penting nya perhatian masyarakat terhadap pendidikan itu untuk mencerdaskan kehidupan anak bangsa, agar anak anak kita ini menjadi pintar, bijaksana dan menjadi generasi penerus bangsa ini nanti.
Maka untuk itu perlu perhatian kita semua lapisan masyarakat baik instansi terkait untuk saling menjaga dan bekerja sama dalam membantu program pemerintah untuk meningkatkan mutu pendidikan.
Karena sekolah bukan tugas dan tanggung jawab Disdik dan para guru guru sekolah saja,tetapi tanggung jawab kita bersama.
Untuk itu mari kita bahu membahu, bergotong royong dan saling menjaga kebersihan dan kenyamanan sekolah ini, karena sekolah ini adalah rumah anak anak kita mendapatkan pendidikan.Jadi patut kita jaga bersama,” bujuk Dadang ke tim media suarapasundan.com. (Roven Ginting)